5 Tips Kerupuk Mengembang Sempurna
Hargapabrik.id – Pengembangan kerupuk merupakan salah satu faktor mutu kerupuk yang paling penting karena menentukan penerimaan konsumen. Pada dasarnya fenomena pengembangan kerupuk disebabkan oleh tekanan uap yang terbentuk dari pemanasan kandungan air bahan sehingga mendesak struktur bahan membentuk produk yang mengembang. Mutu kerupuk yang dihasilkan seperti volume pengembangan, kerenyahan dan tingkat kesukaan konsumen terhadap rasa dipengaruhi oleh mutu tepung yang memenuhi persyaratan organoleptik, seperti penampakan putih, kering, bersih, dan tidak berbau asam.Beberapa cara yang dapat membantu kerupuk mekar sempurna sebagai berikut :
Baca juga: Resep dan Cara Membuat Kerupuk Udang
1. Jemur Kerupuk
Untuk mendapatkan kerupuk yang nikmat, kamu perlu menjemurnya terlebih dahulu sebelum digoreng. Hal ini dilakukan supaya kerupuk lebih kering dan mudah mekar saat digoreng. Kerupuk mentah yang alot karena tersimpan di tempat lembab dan tidak dijemur kembali dapat membuat kerupuk tetap alot meski sudah digoreng.
2. Pastikan Panas Api Tepat
Selain itu, memastikan panas api kompor tepat juga sangat berpengaruh dalam cara menggoreng kerupuk agar mekar sempurna. Jangan menggoreng kerupuk saat panas api belum maksimal. Jangan pula menggoreng kerupuk saat panas api berlebihan.
Kamu harus memastikan bahwa panas api tepat, hingga membuat minyak goreng tidak terlalu dingin maupun tidak terlalu panas. Minyak yang terlalu dingin akan membuat kerupuk sulit mekar, sementara minyak yang terlalu panas akan membuat kerupuk cepat matang tapi keras dan tidak mau mekar.
3. Dua Kali Tahapan Menggoreng
Selain itu, kalau ukuran kerupuknya tebal, misalnya kerupuk ikan Palembang, cara menggoreng kerupuk ini juga berbeda. Kalau ingin hasilnya mekar sempurna, gorenglah dengan dua kali tahapan.
Baca juga: Perbedan Expired Date dan Best Before
Tahap pertama, goreng kerupuk dengan api kecil sampai mekar, lalu tiriskan sebentar. Tahap kedua, goreng kembali kerupuk dengan minyak yang sudah dalam kondisi panas. Dengan begitu kerupuk akan mengembang dan tidak bantat.
4. Jangan Terlalu Lama Mengukus Adonan Kerupuk
Durasi mengukus adonan kerupuk bisa berbeda-beda tergantung komposisi bahan, ketebalan adonan maupun suhu yang digunakan. Hamun, waktu mengukus kerupuk biasanya tidak lebih dari 2 jam. Untuk memastikan adonan kerupuk sudah matang bisa dengan menekan adonan kerupuk, jika permukaan adonan kembali seperti semula, tandanya adonan sudah matang.
5. Goreng Satu per Satu Sambil Ditekan
Cara menggoreng kerupuk agar mekar sempurna juga dipengaruhi oleh jenisnya. Untuk jenis kerupuk yang lebar, seperti opak dan kerupuk udang, sebaiknya digoreng satu per satu. Jadi tidak langsung dimasukkan sekaligus, cukup satu per satu saja. Saat menggoreng juga perlu sambil ditekan-tekan agar tidak sampai menggelembung.
Baca juga: Sumber Warna Hitam pada Kecap Manis
Leave your comment
Note: HTML is not translated!