9 Tips Membuka Toko Sembako Online
Hargapabrik.id – Sembako merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia. Bisnis sembako menjadi usaha yang diminati banyak pelaku usaha. Risiko tidak lakunya sembako juga tergolong rendah dibandingkan dengan jenis usaha lainnya. Sembako merupakan kepanjangan dari sembilan bahan pokok diantaranya beras, minyak goreng dan mentega, gula pasir, daging sapi dan daging ayam, telur ayam, susu, bawang putih dan bawang merah,gas elpiji dan minyak tanah, serta garam. Berikut ini 9 tips membuka toko sembako online.
Baca juga: 3 Cara Terbaik Menyimpan Tepung di Rumah
1. Branding yang Menarik
Toko online harus mempunyai citra diri yang baik. Membuat nama toko online dengan arti dan filosofi yang positif, mudah diingat, dan menarik untuk kebanyakan orang.
2. Produk yang Lengkap
Toko sembako harus menyediakan kebutuhan sehari-hari, sehingga sebisa mungkin menjual berbagai barang yang lengkap. Hal tersebut akan menarik pembeli karena merasa toko yang anda kelola adalah toko besar.
3. Update Isi Toko
Isi toko harus secara rutin dicek jumlah barang yang tersedia, karena pembeli dapat merasa kecewa apabila barang yang sudah dimasukkan dalam keranjang ternyata kosong.
4. Media Sosial sebagai Media Promosi
Pembuatan media social penting untuk dilakukan sebagai media promosi. Media social dapat diisi dengan informasi produk baru, diskon promo, stok barang, review produk, atau hanya sekedar untuk berinteraksi dengan pembeli ataupun calon pembeli.
5. Pelayanan yang Prima
Pembeli akan merasa puas dengan pelayanan yang baik. Ramah, sopan, dan cekatan menjadi syarat mutlak agar toko online disenangi oleh pembeli. Perlakukan pembeli seperti raja dan berikan pelayanan terbaik.
Baca juga: Kenali 3 Jenis Tepung Terigu untuk Hasil Makanan Terbaik
6. Srategi Penjualan
Strategi penjualan penting untuk meningkatkan penjualan. Strategi penjualan yang menarik perlu untuk diterapkan seperti promosi diskon, buy one get one free, paket bundling, maupun tebus murah untuk beberapa produk.
7. Mitra Ekspedisi Terpercaya
Pengiriman barang dapat dilakukan lewat jasa ekspedisi sehingga pilihlah mitra ekspedisi terpercaya agar memudahkan mobilitas barang dan mempercepat waktu pengiriman. Pilih juga jasa ekspedisi yang paling menguntungkan bagi toko sembako anda.
8. Membuat Toko Online di Berbagai Platform
Adanya toko online memudahkan untuk membuka cabang toko diberbagai platforms untuk melebarkan usaha dan menjangkau pembeli secara lebih luas.
9. Mencari Supplier Potensial
Inti dari bisnis sembako adalah mendapatkan keuntungan dengan persentase yang tinggi, sehingga diperlukan mencari supplier sembako yang murah dan berpotensi untuk menghasilkan keuntungan maksimal bagi usaha anda.
Nah ini tadi 9 tips membuka toko sembako online. Semoga artikel ini bermanfaat dan ikuti terus informasi terupdate dari Hargapabrik.id !
Leave your comment
Note: HTML is not translated!