7 Bahan yang dapat Mengurangi Aroma Amis pada Ikan
Hargapabrik.id - Pengolahan Ikan adalah rangkaian kegiatan dan/atau perlakuan dari bahan baku ikan sampai menjadi produk akhir untuk konsumsi manusia. Namun ketika ikan dibunuh, bakteri dan enzim ikan mengubah TMAO menjadi trimetilamina (TMA), yang mengeluarkan bau khas yakni 'amis'. Hal ini yang membuat sebagian orang enggan dalam mengonsumsi ikan. Berikut bahan-bahan yang dapat mengurangi aroma anis pada ikan :
Baca juga : 5 Manfaat Konsumsi Ikan bagi Kesehatan
1. Jeruk nipis
Selain kaya zat gizi, jeruk nipis dan beberapa bahan makanan yang asam bisa digunakan sebagai cara untuk menghilangkan bau amis pada ikan, seperti lemon, cuka makan, dan tomat. Pasalnya, bahan-bahan asam ini bisa membuat senyawa TMA mengikat air lebih banyak. Hal ini membuat TMA sulit menguap sehingga uap udara TMA membutuhkan waktu lama untuk mencapai hidung. Hal inilah yang membuat bau amis ikan bisa tersamarkan.
2. Garam
Menaburkan garam adalah salah satu cara menghilangkan bau amis pada ikan yang sudah dilakukan sejak lama. Dengan penambahan garam akan membentuk jel di permukaan ikan sehingga jel ini mampu menahan air. Seperti yang diketahui sebelumnya, bahan-bahan yang bisa mengikat dan menahan air mencegah penguapan TMA sehingga gas TMA tidak langsung terhirup oleh hidung.
Garam mampu mengurangi aktivitas air di dalam tubuh ikan karena kadar natrium dan kloridanya mampu bereaksi dengan molekul air. Sehingga menurunnya aktivitas air ini membuat bakteri yang menempel pada ikan mengalami dehidrasi sehingga mengalami kematian atau pertumbuhannya terhambat.
3. Susu Hewani
Susu hewani mengandung protein bernama kasein. Nantinya, kasein akan mengikat TMA dan menariknya dari ikan dan membuang ikatan senyawa TMA dari tubuh ikan. Meski demikian, hindari cara ini jika Anda memiliki intoleransi laktosa. Hal ini justru membuat Anda mengalami gejala gangguan saluran pencernaan, seperti perut kembung hingga diare.
Baca juga : 4 Perbedaan Ikan Air Tawar dan Ikan Air Laut
4. Rempah-Rempah
Selain meningkatkan citarasa makanan, rempah-rempah berguna untuk menutupi bau yang tidak sedap. Beberapa jenis rempah-rempah yang umum ditambahkan pada ikan adalah jahe dan bawang putih. Kedua bahan ini bisa mengurangi bau amis dengan cara meningkatkan rasa dan menetralkan bau amis ikan. Ketika jahe ditambahkan pada ikan, ada senyawa bernama terpenoid pun meningkat. Senyawa ini memberikan aroma segar seperti bunga. Sementara itu, kandungan dialil sulfida pada bawang putih bisa menutup bau amis.
5. Mentimun
Bahan alami untuk menghilangkan bau amis pada ikan selanjutnya adalah mentimun. Parutan mentimun juga bisa digunakan untuk menetralkan bau amis pada ikan. Tinggal balurkan secara merata pada ikan, diamkan sekitar 20 menit, lalu bilas dengan air bersih yang mengalir.
6. Air Cuka
Air cuka juga bisa dijadikan bahan alami yang bisa menghilangkan bau amis pada ikan. Cara menghilangkan bau amis dengan air cuka, yaitu merendam ikan dengan cuka selama lima menit. Lalu bilas ikan dengan air yang mengalir.
7. Air asam jawa
Air asam jawa juga memiliki khasiat menghilangkan bau amis dari ikan lho. Caranya juga sangat mudah. Bersihkan ikan dari sisik dan insang menggunakan air bersih yang mengalir. Larutkan asam jawa pada seperempat air atau sesuai dengan banyak ikan yang akan dibersihkan. Kemudian rendam ikan hingga 10-15 menit. Setelah itu bilas ikan hingga bersih dan akan lebih baik jika membilasnya menggunakan air hangat. Ikan siap dimasak.
Baca juga : 10 Manfaat Kecap bagi Kesehatan
Leave your comment
Note: HTML is not translated!