4 Cara Membuat Katalog Online
Hargapabrik.id – Sekarang ini seiring dengan perkembangan teknologi, berbagai macam fasilitas telah disediakan oleh internet. Internet bukan lagi hanya digunakan untuk chatting tetapi juga menjadi sebuah sarana untuk berbisnis. Saat ini banyak orang yang lebih memilih untuk berjualan online. Katalog online dapat disediakan saat berjualan online untuk memudahkan pelanggan dalam mencari produk dimana saja dan kapan saja. Berikut ini adalah 4 cara membuat katalog online.
Baca juga: 5 Fungsi Pajak Masukan dan Pajak Keluaran dalam PPN
1. Menentukan Target Audiens
Target audiens dari brand yang kamu miliki perlu ditentukan sebelum membuat katalog online. Kamu dapat menentukan dengan memilih berdasarkan kelompok usia, jenis kelamin, profesi, ataupun hobi mereka sehingga kamu dapat menyajikan katalog online yang sesuai dengan minat mereka dan terasa relevan saat dilihat oleh mereka. Penyesuaian katalog online dapat ditentukan dengan memilih sampul, gambar, Bahasa, dan deskripsi produk sehingga mereka dapat melihat katalog online dari brand kamu dangan nyaman.
2. Menggunakan Visual yang Menarik
Cara membuat katalog online yang kedua adalah dengan menggunakan visual yang menarik. Foto produk yang disajikan harus jelas dan eye catching. Usahakan untuk tidak menambahkan property atau unsur lain yang tidak ada hubungannya dengan brand agar foto tetap fokus pada produk untuk memamerkan produk yang kamu jual. Penggunaan terlalu banyak property dapat membuat pelanggan bingung ketika melihat katalog online tersebut.
Baca juga: 4 Manfaat Memiliki SIUP
3. Memperhatikan Desain Katalog
Desain katalog online perlu untuk diperhatikan. Pilihlah warna desain yang selaras dengan foto produk kamu. Pilihlah desain yang sesuai dengan brand yang kamu miliki.
4. Menyertakan Informasi Brand
Saat membuat katalog online, jangan lupa untuk menyertakan informasi mengenai brand. Pada katalog online juga perlu untuk ditambahkan nama brand, logo, informasi kontak, website, dan juga alamat yang jelas sehingga pelanggan akan lebih mudah dalam mengingat brand kamu dan informasi kontak yang kamu tambahkan dapat memudahkan pelanggan dalam menghubungimu.
Nah ini tadi 4 cara membuat katalog online. Semoga artikel ini bermanfaat dan ikuti terus informasi terupdate dari Hargapabrik.id !
Baca juga: 4 Tahap dalam Sistem Purchase Order
Leave your comment
Note: HTML is not translated!