Kefir Jagoan Baru Produk Prebiotik
Hargapabrik.id – Selama ini kita telah mengenal salah satu produk makanan fermentasi unggulan berupa yogurt. Yogurt menjadi makanan superior dengan kandungan probiotiknya yang tinggi. Ternyata selain yogurt ada lagi produk fermentasi yang memiliki kandungan prebiotic yang tinggi bahkan lebih tinggi jika dibandingkan dengan yogurt. Makanan ap aitu sebenarnya itu, simak ulasan berikut ini !
Baca juga : Resep Teh Kombucha Ala Café
Kefir adalah minuman yang mirip yoghurt tawar tapi lebih tajam dan memiliki konsistensi lebih encer. Seperti yoghurt, makanan ini dipenuhi bakteri probiotik baik. Tapi tidak seperti yoghurt, kefir tidak dibuat dengan cara dipanaskan.
Kefir dapat dibuat dengan menggunakan susu apapun baik itu dari susu hewan (susu sapi, kambing, kuda) maupun susu dari kacang-kacangan (susu kedelai atau kacang hijau). Bahkan dengan menggunakan air tawar dapat dijadikan menjadi kefir dengan menggunakan bij kefir. Biji kefir sendiri merupakan gumpalan yang terbentuk dari hasil fermentasi bakteri dan jamur menyerupai keju.
Hasil akhir kefir adalah cairan lembut dengan konsistensi yang sempurna untuk dicampurkan ke dalam smoothies, atau krim kue bahkan bisa langsung diminum. Tergantung pada biji kefir apa yang anda gunakan, rasanya bisa bervariasi. Mulai dari sangat ringan sampai sangat getir.
Apa saja nutrisi di dalamnya?
Kefir adalah minuman dengan kandungan kalsium yang tinggi serta aman dikonsumsi oleh mereka yang intoleransi laktosa. Di dalam studi yang diterbitkan dalam Journal of the American Dietetic Association, para peneliti menemukan orang-orang dengan intoleransi laktosa tidak memiliki reaksi buruk setelah meminum kefir.
Satu gelas kefir bisa memberi Anda 20 persen dari kebutuhan kalsium harian, dengan hanya 90 kalori. Hal ini berbeda dengan yoghurt yang mengandung 150 kalori. Secara kandungan protein, kefir juga lebih baik untuk dikonsumsi. Satu gelas kefir mengandung 6 gr protein. Karena kandungan kalorinya yang lebih rendah, kefir sangat dianjurkan untuk program diet dibandingkan dengan yoghurt. Manfaat Kefir yaitu :
Mencegah dan memerangi kanker. Kefir teruji klinis mampu mencegah dan menghambat pertumbuhan sel kanker.
Detoksifikasi racun. Kefir mengandung asam laktat yang mampu melawan zat aflaktosin yang biasa menyebabkan alergi.
Meningkatkan kekebalan tubuh. Sebagai minuman probiotik, kefir juga mampu meningkatkan system imun tubuh.
Baca juga : 7 Manfaat Bunga Telang untuk Kesehatan
Meredakan penyakit intioleransi laktosa. Susu kefir mengurangi gejala seperti gas dalam perut, sakit perut, dan diare, yang mana sering terjadi pada orang alergi susu.
Meningkatkan Kesehatan Tulang. Manfaat kefir ini didapat karena kandungan kalsium di dalamnya. Selain itu, kefir juga mengandung vitamin K yang mampu meningkatkan metabolisme kalsium sekaligus memperkuat tulang.
Mencegah Bakteri dan Jamur. Dengan menggunakan kefir sebagai masker alami secara teratur, bisa menurunkan risiko kulit terserang bakteri dan jamur.
Melembabkan kulit. Hal ini karena masker kefir mengandung probiotik yang dipercaya mampu menjaga kelembapan kulit. Selain itu masker kefir juga dapat mengangkat sel-sel kulit mati.
Mempercepat Proses Penyembuhan Luka. senyawa asam laktat dan asam asetat. Kedua senyawa tersebut dianggap mampu memperbaiki jaringan kulit.
Mengencangkan Kulit. Masker kefir dapat memicu pertumbuhan kolagen, sehingga mampu mempertahankan kulit agar terlibat tetap kencang dan awet muda.
Demikian tadi uraian mengenai Kefir dan beragam manfaatnya. Semoga artikel ini bermanfaat dan ikuti terus informasi terupdate dari Hargapabrik.id !
Baca juga : 7 Manfaat dan Efek Samping Jus Seledri untuk Kesehatan
Leave your comment
Note: HTML is not translated!