4 Jenis Makanan yang Bisa Meningkatkan Kualitas Sperma
Hargapabrik.id - Pasangan yang ingin mendapatkan momongan perlu memerhatikan beberapa hal, dan salah satunya adalah menjaga kualitas sperma. Untuk menambah kualitas sperma, seorang pria perlu mengonsumsi makanan sehat yang bergizi seimbang, khususnya yang kaya akan antioksidan, protein, vitamin dan mineral, serta karbohidrat. Berikut beberapa makanan yang bisa meningkatkan kualitas sperma:
Baca juga: 4 Manfaat Kacang Hijau Buat Kesehatan Badan
Makanan yang kaya vitamin C
Studi menunjukkan bahwa vitamin C bukan hanya dapat meningkatkan kualitas sperma, tapi juga mencegahnya mengalami kecacatan. Jumlah vitamin C yang harus dikonsumsi pria dewasa per hari adalah 90 miligram.
Beberapa makanan yang banyak mengandung vitamin C adalah buah-buahan, seperti jeruk, kiwi, stroberi, jambu, cabe, dan tomat; sayuran, seperti brokoli dan kentang; serta sereal dan susu yang difortifikasi atau ditambahkan vitamin C.
Makanan yang mengandung zinc
Kekurangan zinc dapat meningkatkan risiko seorang pria untuk mengalami infertilitas. Maka dari itu, pria dewasa dianjurkan untuk mengonsumsi zinc setidaknya 17 miligram per hari.
Beberapa makanan yang kaya zinc antara lain adalah daging ayam, sereal, kacang, gandum utuh, dan susu. Zinc juga bisa diperoleh dari kerang, lobster, dan kepiting.
Baca juga: 4 Manfaat Bawang Merah yang Tidak Banyak Diketahui Orang
Makanan yang mengandung vitamin D
Vitamin D dipercaya dapat meningkatkan kualitas sperma dan kadar hormon testosteron dalam tubuh. Pria dewasa dianjurkan untuk mengonsumsi vitamin D sebanyak 15 mikrogram per hari.
Vitamin ini bisa diperoleh makanan yang mengandung vitamin D dari ikan laut, kuning telur, jamur, serta susu dan produk olahannya, seperti keju atau yogurt.
Makanan yang mengandung folat
Sebagaimana idealnya kebutuhan nutrisi seorang calon ibu, calon ayah juga membutuhkan asupan folat atau vitamin B9. Menurut penelitian, kekurangan folat dapat mengurangi jumlah dan kualitas sperma.
Seorang pria dianjurkan untuk mengonsumsi asam folat sebanyak 400 mikrogram per hari. Zat ini banyak terdapat dalam kacang tanah, kacang hijau, kedelai, sereal, kentang, serta buah-buahan. Beberapa jenis sayuran, seperti bayam, brokoli, dan kecambah, juga merupakan sumber folat yang baik.
Itu tadi beberapa makanan yang bisa meningkatkan kualitas sperma.
Semoga artikel ini bisa memberikan manfaat nyata bagi pembaca semua dan bila memang ada kritik dan saran silahkan untuk meninggalkan komentar di kolom komentar.
Jangan lupa selalu mengikuti hargapabrik.id untuk tips dan produk-produk yang dijual disana.
Baca juga: 4 Makanan yang Dianggap Buruk tapi Punya Khasiat Kesehatan
Leave your comment
Note: HTML is not translated!