4 Manfaat Kolang Kaling Buat Kesehatan Badan
Hargapabrik.id - Anda tentu sudah tidak asing lagi dengan kolang-kaling yang kerap diolah menjadi hidangan pencuci mulut dan campuran es buah. Makanan berwarna putih bening dengan tekstur yang padat dan kenyal ini berasal dari buah pohon aren (Arenga pinnata). Berikut ini beberapa manfaat dari kolang kaling buat kesehatan tubuh:
Mengendalikan kadar gula darah
Manfaat kandungan serat di dalam kolang kaling selanjutnya adalah menjaga kadar gula darah tetap stabil. Hal ini didukung oleh penelitian yang menunjukkan bahwa serat kolang-kaling memiliki senyawa polisakarida galactomannan yang mampu menurunkan kadar gula darah dan mencegah terjadinya diabetes.
Meski demikian, penelitian tersebut masih terbatas pada uji coba di laboratorium. Oleh karena itu, efektivitas kolang-kaling untuk mengontrol kadar gula darah masih perlu diteliti lebih lanjut.
Meredakan nyeri sendi
Beberapa penelitian membuktikan bahwa kolang-kaling mengandung beberapa macam zat antiradang yang mampu meredakan nyeri sendi, salah satunya yang disebabkan oleh osteoarthritis. Bahkan, manfaat kolang-kaling yang satu ini diduga sama efektifnya dengan obat pereda nyeri sendi.
Meski demikian, studi mengenai efektivitas manfaat kolang-kaling sebagai pereda nyeri sendi dan dosis aman konsumsinya masih sangat terbatas, sehingga masih memerlukan penelitian lebih lanjut.
Memelihara kesehatan jantung
Selain menjaga kadar gula darah tetap stabil, senyawa polisakarida galactomannan di dalam kolang-kaling juga dapat menurunkan tekanan darah sekaligus mengurangi kadar kolesterol jahat di dalam tubuh.
Kombinasi manfaat tersebut membuat kolang-kaling baik dikonsumsi untuk memelihara kesehatan jantung dan mencegah terjadinya penyakit kardiovaskuler, seperti serangan jantung dan stroke.
Melancarkan pencernaan
Sebagai salah satu makanan tinggi serat, kolang-kaling bermanfaat baik untuk menyehatkan saluran pencernaan. Hal ini karena serat di dalam kolang-kaling mampu melancarkan buang air besar dan mencegah terjadinya konstipasi.
Itu dia empat manfaat kolang kaling buat kesehatan tubuh.
Semoga artikel ini bisa memberikan manfaat nyata bagi pembaca semua dan bila memang ada kritik dan saran silahkan untuk meninggalkan komentar di kolom komentar.
Jangan lupa selalu mengikuti hargapabrik.id untuk tips dan produk-produk yang dijual disana.
Baca juga: 4 Manfaat Buah Kelengkeng buat Kesehatan
Leave your comment
Note: HTML is not translated!